BNNP Kerjasama dengan Tiga OPD Pemprov Malut

  • Whatsapp

TERNATE,HR—Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Maluku Utara melakukam Penandatanganan Nota Kesepahaman Antara BNNP Malut oleh Brigjen Pol. Wisnu Handoko, S.IK., M.M dengan pimpinan tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Ketiganya itu yalmo Kepala BPSDM Provinsi Malut oleh M. Miftah Baay, S.IP M.M, Kepala Diskominfosan Prov Malut, Drs. Iksan R. A. Arsad, M.Si dan Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi Malut yang diwakili oleh Kabag Protokol, Ibu Lestari, S.Sos tentang Peningkatan Sinergitas dan Kolaborasi P4GN-PN serta Pengembangan SDM Kehumasan BNNP Malut dilaksanakan di Kantor BNNP Malut, pada Selasa, 24 Agustus 2021.

Bacaan Lainnya

Hubungan kerjasama yang telah dibangun BNNP Malut dan Pemerintah Provinsi Maluku Utara dikuatkan lagi khususnya dalam lingkup sosialisasi, publikasi dan edukasi P4GN serta Pengembangan SDM Kehumasan ini juga dilaksanakan dalam rangka implementasi Proyek Perubahan peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II Angkatan XII BNN tahun 2021 yaitu Kabag Umum BNNP Malut, Drs. Fatahillah Syukur, M.Si sebagai project leader dalam proper dimaksud.

Dalam sambutannnya Kepala BNNP Malut, Brigjen Pol. Wisnu Handoko, S.IK,MM menyampaikan apresiasi kepada ketiga OPD yang akan bekerjasama dengan BNNP Malut dan diharapkan membantu BNNP dalam pelaksanaan program P4GN khususnya dan peningkatan SDM Kehumasan.

Selain itu ada kolaborasi dan pertukaran informasi melalui media informasi dari kedua pihak.

Sementara itu Kepala BPSDM mewakili ketiga OPD yang hadir menyampaikan terima kasih atas kerjasama yang terjalin dan harapannya hal ini menjadi contoh bagi OPD lain.

Selain itu kegiatan ini membantu mempercepat tugas akhir peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional. (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.