Bupati Halmahera Selatan Sukses Pimpin Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025

  • Whatsapp
Bupati Halmahera Selatan (Halsel), Bassam Kasuba

LABUHA.HR – Bupati Halmahera Selatan (Halsel), Bassam Kasuba, bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) pada peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Halmahera Selatan, Senin (28/10).

Dalam upacara yang diikuti oleh unsur Forkopimda, ASN, pelajar, dan organisasi kepemudaan itu, Bupati Halsel Bassam Kasuba membacakan pidato resmi Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Erick Thohir.

Bacaan Lainnya

“Saudara-saudara sebangsa dan setanah air, hari ini kita berdiri di bawah langit merah putih, langit yang dahulu menaungi para pemuda 1928. Mereka tidak banyak bicara, mereka berani, mereka bersumpah, dan menepatinya dengan darah dan nyawa,” ujar Bassam membacakan sambutan Menpora.

Bassam melanjutkan, perjuangan pemuda masa kini berbeda dengan generasi terdahulu. Jika dahulu perjuangan dilakukan dengan bambu runcing, maka kini pemuda berjuang dengan ilmu, kerja keras, dan kejujuran.

“Namun semangatnya tetap sama. Indonesia harus berdiri tegak. Indonesia tidak boleh kalah,” tegasnya.

Dalam pesan Menpora yang dibacakan Bassam, Erick Thohir menekankan bahwa anak muda saat ini hidup di zaman yang penuh tantangan, namun mereka tidak boleh gentar.

“Anak muda tidak boleh takut, karena di setiap kampung dan kota masih ada anak muda Indonesia yang jujur, tangguh, dan berani,” bunyi kutipan sambutan tersebut.

Ia juga menegaskan, kekuatan bangsa terletak pada pemuda yang patriotik, gigih, dan empatik, yang tetap berdiri tegak dalam menghadapi badai kehidupan.

“Seperti yang selalu ditegaskan oleh Presiden, jangan takut bermimpi, jangan takut gagal. Kalian bukan pelengkap sejarah kalian adalah penentu sejarah berikutnya,” tuturnya.

Menutup upacara, Bassam menyampaikan pesan semangat kepada seluruh pemuda Halsel untuk terus menjaga nilai perjuangan dan persatuan.

“Dengan Bismillahirrahmanirrahim, saya ucapkan selamat Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025. Mari kita jaga api perjuangan ini, buktikan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar demi Indonesia Raya yang kuat, adil, makmur, dan disegani dunia,” pungkasnya mengakhiri.(red) 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *