TALIABU,HR– Bupati Pulau Taliabu, Maluku Utara, Aliong Mus, menghadiri Deklarasi Pemilu Damai dalam rangka mewujudkan pemilu yang aman, tertib dan berintegritas yang diinisiasi Polres Taliabu, Senin (16/10) pagi.
Aliong dalam sambutannya mengatakan, salah satu hal penting dalam penyelenggaraan Pemilu adalah terkait keadilan dan integritas Pemilu sebagai parameter Pemilu demokratis. Keadilan dan integritas Pemilu harus dapat diwujudkan secara nyata dalam mengatur semua tahapan Pemilu, termasuk kegiatan kampanye.
Kampanye mempunyai kedudukan sangat penting dalam proses pemilu. Yakni sebagai instrumen atau sarana pendidikan politik masyarakat. Selain itu, kampanye menjadi instrumen efektif guna meraih dukungan massa dan pemilih dalam Pemilu.
“Kampanye Pemilu harus benar-benar sesuai dengan tujuannya dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujarnya.
Menurut Aliong, Deklarasi Pemilu Damai ini merupakan kegiatan yang sangat penting dan sangat strategis yang diikuti peserta partai politik sebagai tindak lanjut dari kegiatan yang telah dilaksanakan di tingkat Provinsi Maluku Utara.
“Kegiatan deklarasi ini sebagai komitmen kita semua untuk menjaga Pemilu 2024 untuk tetap damai dan kondusif, terlebih sebentar lagi akan memasuki masa kampanye dan diharapkan dapat berjalan secara sehat, aman dan kondusif,” tukasnya.
Aliong juga mengatakan, dalam rangka pelaksanaan Pemilu serentak di tahun 2024 nanti, ada empat kunci sukses yang menjadi faktor utama. Pertama, faktor penyelenggara pemilu dalam hal ini KPU dan Bawaslu. Di mana sangat penting untuk menjaga integritas yang adil, obyektif dan profesional.
Kedua, faktor peserta Pemilu, dalam hal ini adalah peserta Pemilu yang terdiri dari partai politik bersama para calon legislatif. Mereka dituntut memiliki integritas, patuh dan taat terhadap regulasi yang ada, dan tidak memantik politik SARA.
Ketiga, faktor masyarakat atau pemilih yang juga harus memiliki integritas, karena seorang pemilih memiliki hak konstitusional yang digunakan dengan penuh tanggung jawab.
Keempat, faktor stakeholders seperti kepolisian, TNI dan ASN yang harus menjaga netralitasnya.
“Semoga tahapan pemilu serentak tahun 2024 mendatang dapat berjalan dengan aman dan lancar serta kondusif. Dengan adanya Deklarasi Pemilu Damai ini diharapkan mampu menciptakan pesta demokrasi lima tahunan seluruh Indonesia dengan sejuk dalam bingkai Bhinneka tunggal Ika,” harapnya.(imt/ADV)






















