TERNATE, HR – Dewan Pembina Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Maluku Utara menyetujui, mendukung dan menjamin pelaksanaan musyawarah daerah (Musda) kelima HIPMI Malut berjalan lancar, serta tidak terjadi konflik.
“Rapat konsultasi hari ini persiapan musda kelima yang akan digelar Senin (7/3/2022) besok, di Sahid Bella hotel, sesuai hasil pertemuan kita dewan pembina menyetujui dan mendukung sepenuhnya pelaksanaan musda,” jelas Anggota Dewan Pembina BPD HIPMI Malut, Asrul R Ichsan, Minggu (6/3/2022) usai rapat konsultasi, di Bukit Pelangi.
Menurutnya, berdasarkan surat dari BPP HIPMI kepada BPD HIPMI Malut mengintruksikan musda kelima dilaksanakan pada tanggal 7 Maret 2022, maka dengan dasar itu dewan pembina mengarahkan segera menjalankan surat instruksi yang disampaikan oleh BPD HIPMI.
Namun, kata Asrul, keinginan salah satu personil dewan pembina meminta musda ditunda, akan tetapi pihaknya memutuskan untuk tetap dilanjutkan, karena ini sesuai ketentuan organisasi dan instruksi BPP HIPMI.
“Kita menanyakan kesiapan seluruh panitia dan steering committee, yang mana terkonfirmasi semua sudah siap untuk melaksanakan musda besok,” ucapnya.
Asrul berharap, agar pelaksanaan musda ini dilaksanakan dengan sebaik – baiknya, kemudian malamnya dilanjutkan dengan pelantikan kepengurusan, karena dari data yang masuk hanya satu yang mencalonkam diri sebagai ketua umum.
Tak hanya itu, Asrul mengakui riak – riak kecil yang terjadi itu biasa, pasalnya di setiap organisasi, jika proses musyawarah pergantian kepemimpinan itu biasa.
“Saya jamin besok pasti dilaksanakan, kami menjamin tidak ada konflik apa – apa. Kami minta kepada pengurus dan calon ketua umum agar ini bisa dikomunikasikan pasca musyawarah nanti, ada komunikasi intensif dengan teman – teman sebelah agar ini bisa bersama- sama dengan pengurus yang baru dan ketua yang baru,” ungkapnya.
Tambah Asrul, pihaknya juga sudah konfirmasi ke
BPD tentang jumlah kepesertaan, dimana sudah 8 BPC terbentuk dari 10 BPC, sehingga sudah lebih tiga per empat dari jumlah syarat kepesertaan.
“8 BPC sudah berada di Ternate dan bersiap – siap mengikuti musda besok,” terangnya.(nty)