TERNATE, HR – Pembangunan dermaga penyebrangan Pelabuhan Sulamadaha – Hiri dialokasikan sebesar Rp 7 milyar melalui APBD tahun 2022, untuk pembangunan breakwater dengan menggunakan konstruksi tetrapod.
“Anggaran Rp7 milyar sudah masuk di Kebijakan Umum Anggaran Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) 2022 dan tahun depan sudah dipastikan tuntas,” beber Plt Kepala Bappelitbangda Kota Ternate, Rizal Marsaoly, Selasa (28/9).
Kata Rizal, anggaran sebelumnya di tahun 2021 melekat di Dinas PUPR, hasil penggabungan di Dishub Rp850 juta dan Dinas PUPR Rp650 juta. Jadi jumlah total Rp1,5 milyar dan sisanya sudah di buka perencanaan dan dokumen lingkungan.
Rizal berharap, pelabuhan penyebrangan di tahun 2022 selesai, bahkan aspirasi yang disampaikan warga Hiri soal dermaga ini direspon Wali Kota dan diberi penekanan melalui Bappelitbangda, sehingga dipastikan anggaran pembangunan tetrapod tersebut masuk di KUA PPAS tahun 2022.(nty)