TOBELO, HR——Tinggal selangkah lagi, Drs. Erasmus Joseph Papilaya M.TP dapat dipastikan menjabat sebagai Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) definitif, setelah hasil Pansel menempatkan mantan asisten I Pemkab Halut ini pada urutan satu.
” Untuk Sekda Halut definitif nanti adalah Pak Oce (Josep,red) sebagai rangking satu calon sekda,” tegas bupati Frans Manery usai Serah terima jabatan bupati Halut, Selasa (13/07/2021).
Sementara, Erasmus Papilaya yang sekarang sebagai Penjabat sementara Sekda Halut mengaku hanya melaksanakan tugas sebagai abdi negara, ” Saya hanya bekerja membenahi birokrasi sesuai dengan visi misi dan program dari bupati dan wakil bupati,” ujar Erasmus Papilaya.
Sekadar diketahui, hasil asesmen jabatan Sekretaris Daerah definitif beberapa waktu telah diperoleh 3 besar. Mereka adalah Erasmus J. Papilaya yang berada pada ranking pertama, selanjutnya Hernever Tjandua dan terakhir Yudihart Noya.
Bahkan Yudihart Noya sempat juga menjadi pejabat Sekda Halut selama 8 bulan, setelah ditinggalkan Sekda Fredy Tjandua karena berhalangan tetap. (man)