TIDORE, HR – Jelang mudik Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah, Wali Kota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen didampingi Wakil Wali Kota Ahmad Laiman beserta jajaran Forkopimda dan Pimpinan OPD dilingkup Pemerintah Kota Tidore Kepulauan meninjau sejumlah Pelabuhan Penyeberangan yang ada di Daratan Oba, Rabu (19/3/2025).
Adapun pelabuhan yang menjadi fokus peninjauan yaitu, Pelabuhan Sofifi, Pelabuhan Kapal Feri Galala, Pelabuhan Loleo dan Pelabuhan Gita Raja. Hal ini dilakukan untuk memantau kesiapan pelabuhan dalam menghadapi arus mudik Lebaran Idul Fitri 2025, juga meninjau fasilitas pelabuhan yang menjadi aset milik Pemerintah Kota Tidore Kepulauan.
“Fasilitas pelabuhan sebagai tempat transit yang paling penting selain ruang tunggu adalah toilet yang bersih dan terawat, maka petugas harus menjaga kebersihan toilet, jangan sampai sudah dibangun tetapi tidak bisa digunakan karena rusak dan tidak terawat, padahal toilet itu merupakan kebutuhan juga bagi semua,” ungkapnya.
Dalam peninjauan ini, Wali Kota Tidore Kepulauan menemukan adanya gedung kantor Pelabuhan yang sudah semestinya direhab menjadi lebih layak dan nyaman, salah satunya yaitu kantor Pelabuhan Feri Galala, sementara Pelabuhan loleo masih tampak kokoh, dengan kondisi sangat baik, karena belum lama direhab.
“Untuk fasilitas kantor pelabuhan yang sudah tidak layak, nanti ditelaah kemudian ajukan melalui dinas terkait, saya juga minta kepada petugas pelabuhan, agar dapat melihat kapasitas muatan pada setiap angkutan, supaya tidak membahayakan penumpang maupun fasilitas pelabuhan yang baru dibangun, maka muatan ke kapal harus sesuai kapasitas,” imbuhnya.(nty)