Kepala Inspektorat Halsel Digadang Bakal Jabat Sekda Halsel

  • Whatsapp

LABUHA HR— Pasca pernyataan resmi dari Bupati Kabupaten Halmahera Selatan Usman Sidik soal nama Sekretaris Daerah (Sekda) yang akan dilantik Kamis (09/12/2021) besok. Nama Saiful Turuy Kepala Inspektorat Kabupaten Halmahera Selatan, digadang calon kuat Sekretaris Daerah (Sekda). Kabar ini menguat dari ring satu kediaman Bupati Halsel Desa Papaloang Kecamatan Bacan Selatan.

“Sekda itu Ir. Saiful Turuy,”ujar salah satu sumber yang enggan namanya dipubish kepada halmaheraraya.id

Ditanya, Ruslan Biyan yang juga lolos dua besar bersama Saiful, sumber sumber terpercaya tersebut mengaku tidak mendengar nama itu disebut Bupati.

Sebelumnya, Bupati Kabupaten Halmahera Selatan Usman Sidik menegaskan, Kamis (09/12/2021) besok akan melantik Sekretaris Daerah (Sekda) Halsel definitif.

“Besok saya lantik Sekda Halsel definitif,”ungkap Bupati Usman usai perkuat Jurnalis Halsel FC pada pembukaan Turnamen SIWO PWI 2021 di lapangan GBK Halsel Rabu (08/12/2021).

Namun ketika ditanya siapa nama Sekda Halsel yang dimaksud, mantan wartawan RCTI ini enggan berkomentar sambil bercanda.

“Besok juga ada pelantikan pejabat eselon nanti lihat pejabat eselon berapa saja yang dilantik, soal nama Sekda masih rahasia, besok pasti semua tau,”pungkasnya.(echa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *