MOROTAI,HR—Sebanyak 86 kepala desa (Kades) terpilih dilantik dan diambil sumpah oleh Bupati Kabupaten Pulau Morotai Benny Laos.
Pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan di Aula kantor Bupati Pulau Morotai, Kamis (19/05/2022).
Dalam sambutan yang disampaikan Bupati, ada beberapa pesan menyentuh yang disampaikan saat melantik 86 kepala desa definitif .
Bupati Pulau Morotai, berpesan agar pasca dari pelantikan ini tidak membuat gaduh di desa agar tidak melahirkan desa maraju.
“Kepada semua simpatisan dan pendukung kepala desa terpilih tolong jaga solidaritas, jaga persatuan, yang saya khawatirkan dari awal untuk proses Pilkades lahirlah desa maraju, sangat tidak gampang menyelesaikan permasalahan dan membangun desa maraju. Enam desa maraju saya selesaikan selama massa jabatan itu menghabiskan uang kurang lebih 100 miliyar. Yang pertama harus bayar lahan, sudah bayar lahan harus perluasan lahan, setelah itu harus bereskan rumahnya, setalah itu harus aspalnya, setalah itu harus listriknya, saya harus beli travo, sudah begitu lampu jalan, sudah begitu harus air bersih, sudah begitu fasilitas umum, rumah ibadah,”pesan bupati.
Menurutnya, jika hal tersebut tidak dijaga dan dapat melahirkan desa-desa yang baru (maraju) sama halnya melahirkan penderitaan rakyat.
“Melahirkan desa maraju itu sama halnya melahirkan penderitaan rakyat. Jadi saya minta tolong pada seluruh pemimpin betul-betul jangan terpengaru pada seluruh pendukung tapi setelah dilantik tegakkan aturan, jalankan sesuai sumpah jabatan. Jadi saya minta tolong kepada semua simpatisan setelah pelantikan ini pulang ke desa jangan bikin panas-panas, saya minta tolong pada orang tua, tokoh agama, tokoh masyarakat jangan bikin suasana tamba gaduh, dan pelaksanaannya sesuai dengan peraturan yang berlaku,”harapnya.
Tidak hanya itu, di penghujung pelantikan Bupati Benny Laos juga berpesan agar setelah dilantik, para kepala dinas harus benar-benar menjadi pimpin untuk semua masyarakat.
“Pelantikan hari ini resmi, saudara telah menjadi kepala desa. Kalian sudah menjadi kepala desa seutuhnya. Jadi tolong menjadi kepala desa untuk semua rakyat di desa,”pintanya.
Diketahui, pelantikan dan pengambilan sumpah yang dilakukan di Aula Kantor Bupati Pulau Morotai itu tidak hanya dihadiri oleh kades terpilih dan istrinya serta Forkopimda dan pimpinan OPD, namun kantor Bupati Pulau Morotai juga dipenuhi ratusan simpatisan untuk menyaksikan proses pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan oleh 86 kades terpilih periode 2022-2028.(lud)