Mahasiswa Unkhair Raih Prestasi di Ajang Nasional FKIP Universitas Sriwijaya

  • Whatsapp

TERNATE,HR—Dua mahasiswa Universitas Khairun (Unkhair) Ternate kembali menorehkan prestasi gemilang dalam ajang lomba Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) tingkat nasional yang digelar di Universitas Sriwijaya (Unsri), Palembang.

Darmawati Hady, M.Pd, Koordinator Lomba FORKOM FKIP 2024, dalam keterangannya kepada Kehumasan Unkhair pada Minggu (22/9/2024), mengungkapkan bahwa perlombaan ini dimulai dengan pengiriman karya dalam bentuk video pada 20 Juli 2024, yang diikuti oleh mahasiswa FKIP dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia.

“Unkhair berhasil meloloskan dua finalis pada kategori Microteaching Saintek dan Dangdut Solo Putri ke tingkat nasional,” ujarnya.

Dari puluhan peserta yang bersaing ketat di babak penyisihan, dua mahasiswa Unkhair berhasil memikat hati dewan juri dan masuk dalam 4 besar finalis. Para finalis berkompetisi langsung secara luring di Kampus Utama Universitas Sriwijaya, Indralaya, Palembang.

Darmawati Hady, M.Pd, menjelaskan Hefika Dewi Suryani, mahasiswa Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Unkhair, berhasil meraih juara 3 dalam kategori Microteaching Saintek. Sementara itu, Nursia Samsuddin dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris mencuri perhatian lewat suaranya yang merdu, berhasil keluar sebagai juara 1 pada lomba Dangdut Solo Putri.

“Nursia mengalahkan finalis dari universitas-universitas ternama, seperti Universitas Sebelas Maret, Universitas Siliwangi, dan Universitas Lambung Mangkurat”, pungkasnya.

Keberhasilan ini, lanjut Darmawati Hady, menjadi kebanggaan besar bagi Unkhair, khususnya Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Prestasi ini menunjukkan bahwa talenta mahasiswa Unkhair mampu bersaing di tingkat nasional, baik di bidang akademik maupun seni.

“Kami, segenap pimpinan dan civitas akademika Unkhair, mengucapkan selamat kepada Hefika Dewi Suryani dan Nursia Samsuddin atas pencapaian yang luar biasa ini. Terima kasih atas kerja keras dan dedikasi mereka yang telah membawa nama harum universitas di kancah nasional,” tutup Darmawati Hady, M.Pd, yang juga dosen FKIP Unkhair. (Kehumasan)*

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *