Pakai ADD 2022, Kades Kobe Gunung Bangun Teras Polindes dan Pengadaan Alkes

  • Whatsapp
Kepala Desa Kobe Gunung Lambertus Hasan

LELILEF,HR–Pemerintah Desa Kobe Gunung, Kecamatan Weda Tengah Provinsi Maluku Utara merealisasikan  pembangunan teras Pondok Bersalin Desa (Polindes), pengadaan Alat Kesehatan (Alkes) dan Obat-obatan, menggunakan Alokasi Dana Desa (ADD) Tahap I Tahun 2022.

Kepala Desa Kobe Gunung Lambertus Hasan mengatakan, berdasarkan musyawarah bersama warga, pembangunan teras Polindes, Alkes dan Obat-obatan menggunakan ADD Tahap I Tahun 2022 dilakukan beberapa titik yang menjadi prioritas.

“Hasil kesepakatan bersama warga, ADD Tahap I kami gunakan satu paket untuk membiayai pembangunan Polindes, Alkes dan Obat-obatan,”ungkap Lambertus Hasan, kepada halmaheraraya.id, Senin (23/06/2022).

Menurutnya, tujuan pembangunan Polindes adalah untuk meningkakan jangkauan dan mutu pelayan kesehatan di Desa Kobe Gunung.

Selain itu, kata dia fasiltas tersebut akan mendukung pelaksanaan kegiatan Posyandu, Imunisasi, KIA, penyuluhan kesehatan, surveilans, pemberdayaan masyarakat, dan lain-lain.

“Sasaran pembangunan Polindes adalah meningkatkan derajad kesehatan masyarakat melalui peningkatan akses masyarakat terhadap pelayanan kesehatan,”ucap Lambertus.

Diharapkan, keberadaan Polindes di Desa Kobe Gunung dapat memudahkan masyarakat untuk menjangkau dan mendapatkan pelayanan kesehatan.

“Kami berharap Polindes ini bisa dimanfaatkan dan dijaga dengan baik sehingga derajat kesehatan masyarakat dilingkungan ini bisa meningkat,”ujarnya.

Lambertus menambahkan, visi misi saat mencalonkan kades berjanji akan meningkatkan pelayanan kesehatan akhirnya ditepati.

“Kalau masyarakat sehat jasmani dan rohani, mereka akan mampu beraktifitas dan bekerja untuk mendapatkan penghasilan yang cukup tanpa dibayang bayangi penyakit yang diderita masyarakat. Sehat tersebut selain manusianya juga sehat lingkungan,”tandasnya.(dodi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *