TOBELO, HR —Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) telah membentuk tim penjaringan pendaftaran Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Utara bertempat rumah PAN Desa Gorua Kecamatan Tobelo Utara, Jumat (19/04/2024).
Salah satu tim penjaringan, Jumar Mafoloi mengatakan, DPD PAN Halmahera Utara secara resmi telah membentuk tim penjaringan sebanyak 9 orang. Tim penjaringan itu penanggung jawab ketua DPD PAN Irham Hakim dan Sekretari Nasrullah Kaiyeli.
“ Tim penjaringan sudah dibentuk selanjutnya dipersiapkan untuk pembukaan pendaftaran pada 25 April sampai 8 Mei 2024” ujarnya.
Sementara Ketua DPD PAN Halmahera Utara, Irham Hakim membenarkan bahwa berdasarkan hasil Rapat Koordinasi Wilayah Rakoorwil PAN Maluku Utara, diberikan perintah kepada seluruh DPD PAN kabupaten kota untuk pembentukan tim penjaringan dan membuka pendaftaran bakal calon (Balon) Bupati dan Wakil bupati pada Pilkada 2024.
“ Tim penjaringan ini dibentuk untuk menjaring Balon Bupati dan Wabup yang akan diusung PAN pada Pilkada 2024 nanti, pengambilan Formulir pada 25 April dan pengembalian formulir sampai pada 8 Mei 2024, pendaftaran dibuka selama dua minggu,” Bebernya.
Ia menyebutkan, nama-nama tim penjaringan itu diantaranya Jami Kuna, Yano Criswan Mahura, Jumar Mafoloi, Lidiya Akmalia, Jitro Sulani, Julhija Rasai, Supriono Ahmad, Arter Samawi, dan Safrudin Abdul Gafur.
Seperti diketahui pada pemilihan legislatif 2024-2029, PAN Halmahera Utara berhasil meraih 3 kursi di DPRD Halmahera Utara (man).