Prihatin Warga Miskin, Ini yang Dilakukan Pemuda Desa Mandaong

  • Whatsapp

LABUHA HR—Adalah Ibu Hajar (60) warga Desa Mandaong Kecamatan Bacan Selatan Kabupaten Halmahera Selatan Provinsi Maluku Utara, merupakan salah satu warga kategori fikir miskin. Bagaimana tidak, wanita paruh baya ini tidak memiliki pekerjaan namun harus berjuang sendiri menghidupi hidupnya serta anak lelakinya yang memiliki keterbelakangan mental. Padahal sudah tiga tahun pasca suaminya meninggal dirinya pun sakit-sakitan dan hanya terbaring ditempat tidur yang hanya beralas tanah berdinding papan.

Merasa prihatin, pemuda Desa Mandaong dibawah Koordinator Remaja Masjid Al – Mujahidin Muhlis Kafara melakukan patungan dana ke 30 Pemuda Desa Mandaong kemudian melakukan rehab kamar Ibu Hajar.

“Ini semua inisiatif teman – teman Pemuda Desa Mandaong, Dana juga kami patungan, alhamdulillah cukup untuk beli semen serta material untuk perbaikan lantai kamar, tempat tidur hingga sedikit sembako, semoga Bisa membantu memenuhi kebutuhan Beliau,”ucapnya kepada halmaheraraya.id, Kamis (05/05/2022)

Ia berharap ada dermawan yang mau membantu meringankan beban Ibu Hajar. (echa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *