TOBELO, HR — PT. Pertamina menyelenggarakan program My Pertamina Tebar Hadiah di momen Hari Kesaktian Pancasila.
MyPertamina Tebar Hadiah adalah program undian yang diselenggarakan oleh PT Pertamina Patra Niaga Sub Holding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero).
Sales Branch Manager TBBM PT Pertamina Tobelo, Ali Uraidy mengatakan Program ini sebagai bentuk apresisasi kepada pelanggan setia pengguna produk PERTAMINA melalui aplikasi MyPertamina.
” Harga Pertamax dan Dexlite kembali turun cukup drastis, dan ini merupakan kesempatan positif masyarakat untuk bisa beralih menggunakan BBM yang lebih berkualitas dan ramah lingkungan,” kata Ali Uraidy, Kamis (01/06/2023).
Menurutnya, undian ini berlaku untuk pembelian produk berkualitas Pertamina seperti Pertamax Series & Dex Series melalui MyPertamina baik SPBU maupun Pertashop. ” Jadi promo berlaku selama periode Juni s/d September dan akan ada beberapa kali pengundian selama periode tersebut,” jelasnya
Ali juga mengarahkan kepada konsumen untuk download dan install MyPertamina serta melakukan registrasi new user dan bertransaksi ke depannya secara cashless, ” Ini merupakan syarat yang harus dipenuhi oleh konsumen yang akan mengikuti program undian MyPertamina Tebar Hadiah,” imbuhnya.
Lebih lanjut Ali bilang Benefit atau keuntungannya adalah tidak ribet menggunakan uang tunai, bisa dapat program promo Cashback, dan saat ini ada program MTH yang mana setiap pembelian Pertamax atau Dexlite, akan mendapatkan poin dan poin tersebut bisa ditukarkan kupon undian yang hadiahnya bisa berupa Mobil, Motor, Logam Mulia, Umroh dan lain-lain. (man).