TOBELO, HR—- Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Halmahera Utara (Halut), Drs. Erasmus. J. Papilaya,MTP. memimpin upacara sekaligus membuka secara resmi Jambore I Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Halut Tahun 2021 di Lapangan Upacara Do’omu Matau Pemkab Halmahera Utara Jalan Kawasan Pemerintahan Nomor 1 B Kecamatan Tobelo Kabupaten Halut, Senin (27/03/2021).
Kegiatan yang dihadiri oleh Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Halmahera Utara yang juga Sekretaris Daerah Halmahera Utara Drs. Erasmus. J. Papilaya,MTP. Kasdim 1508 Tobelo Mayor Inf Nuryadi Rusmin, Sekretaris Panitia Yosmita Bopeng,SH. Pengurus Pramuka Kwartir Halmahera Utara, Peserta Jambore Cabang I Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Halmahera Utara. Mengambil tema Kita Tegas Trampil Berintegritas
Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Halmahera Utara yang juga Sekretaris Daerah Halmahera Utara Drs. E. J. Papilaya,MTP menyampaikan apresiasi atas kehadiran dari adik – adik Pramuka atas partisipasi pada pelaksanaan kegiatan Jambore Cabang I Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Halmahera Utara Tahun 2021. “Bagi perwakilan Kecamatan yang belum sempat mengikuti kegiatan ini maka saya selaku Pembina akan memberikan stressing sehingga para peserta yang belum hadir pada kesempatan ini dapat mengambil bagian kedepannya.” Kata Erasmus Papilaya.
Mantan Sekwan Halut ini menyebutkan gerakan Pramuka merupakan satu-satunya organisasi yang diperkenankan dan ditugaskan menyelenggarakan pendidikan kepramukaan bagi anak-anak dan pemuda Indonesia, dengan menggunakan prinsip dasar metodik kepramukaan yang pelaksanaannya disesuaikan dengan perkembangan, keadaan dan kepentingan masyarakat, bangsa dan negara. ” Saya berharap peserta dapat menginplementasikan dalam pelaksanaan dimana para kakak – kakak dapat memberikan contohnya.” Ujarnya.
Seperti diketahui, Peserta yang hadir saat ini yakni
a. Kecamatan Kao Teluk
1). Putera sebanyak 12 orang
2). Puteri sebanyak 12 orang
3). Pembina Pendamping Putera sebanyak 2 orang
4). Pembinan Pendamping Puteri sebanyak 2 orang
5). Pimpinan Kontingen sebanyak 1 orang
b. Kecamatan Malifut
1). Putera sebanyak 31 orang
2). Puteri sebanyak 23 orang
3). Pembina Pendamping Putera sebanyak 1 orang
4). Pembinan Pendamping Puteri sebanyak 1 orang
5). Pimpinan Kontingen sebanyak 1 orang
5). Pendukung sebanyak 3 orang
c. Kecamatan Tobelo
1). Putera sebanyak 24 orang
2). Puteri sebanyak 24 orang
3). Pembina Pendamping Putera sebanyak 2 orang
4). Pembina Pendamping Puteri sebanyak 2 orang
5). Pimpinan Kontingen sebanyak 1 orang
d. Kecamatan Tobelo Utara
1). Putera sebanyak 16 orang
2). Puteri sebanyak 16 orang
3). Pembina Pendamping Putera sebanyak 1 orang
4). Pembinan Pendamping Puteri sebanyak 1 orang
5). Pimpinan Kontingen sebanyak 1 orang
6). Pendukung sebanyak 1 orang
e. Kecamatan Galela
1). Putera sebanyak 16 orang
2). Puteri sebanyak 16 orang
3). Pembina Pendamping Putera sebanyak 1 orang
4). Pembinan Pendamping Puteri sebanyak 1 orang
5). Pimpinan Kontingen sebanyak 1 orang
f. Kecamatan Galela Barat
1). Putera sebanyak 16 orang
2). Puteri sebanyak 16 orang
3). Pembina Pendamping Putera sebanyak 2 orang
4). Pembinan Pendamping Puteri sebanyak 2 orang
5). Pimpinan Kontingen sebanyak 1 orang
6). Pendukung sebanyak 1 orang (man).