Tim Voli Poles Halut Juara Pol di Tournament Bola Voli Wali Kota Cup II Tahun 2023

  • Whatsapp

TIDORE, HR — Tim bola voli putra Polres Halmahera Utara keluar sebagai juara pool C, Tournament Bola Voli Wali Kota Cup II Tahun 2023 yang berlangsung di Kelurahan Tomalou Kecamatan Tidore Selatan, Kota Tidore Kepulauan.

Pada pertandingan pertama itu, tim bola voli putra Polres Halmahera Utara berhasil menang telak atas lawannya tim voli Darussalam Kota Tidore dengan skor 3-2. Selanjutnya pada pertandingan ke-2, tim bola voli Polres Halmahera Utara melibas tim bola voli Grecele dari Kota Tidore dengan score 3-0.

Dikarenakan telah menang 2 kali dengan mengalahkan lawan-lawannya, sehingga tim bola voli Polres Halmahera Utara keluar sebagai juara pool C. Selanjutnya untuk putaran berikut menunggu jadwal dari panitia.

Ketua tim bola voli Polres Halmahera Utara, IPTU Ibrahim Mappe memberikan apresiasi kepada atlet putra bola voli Polres Halmahera Utara yang terus bersemangat dalam bertanding, tampil dengan maksimal bersatu secara tim sehingga penampilannya sangat menggembirakan dan memberikan permainan yang bagus dan menjadi tontonan yang menarik bagi penonton yang menyaksikannya,

“Dengan hasil yang dicapai tim bola voli Polres Halmahera Utara ini, tentunya berkat doa dan dukungan masyarakat Halmahera Utara, ” kata IPTU Ibrahim Mappe, Selasa (10/10/2023).

Ibrahim Mappe yang juga sebagai Kasat Lantas Polres Halmahera Utara berharap tim bola voli putra Polres Halmahera Utara dapat meraih kemenangan pada partai final, ” Tim bola voli putra Polres Halmahera Utara siap untuk bertanding berikutnya walaupun tim bola voli Banteng asal  Tidore menurunkan pemain pool tim asal Sulawesi Utara dan tim bola voli Elang menurunkan pemain asal Sulawesi Utara, Kami tidak gentar,” tegasnya.

Ibrahim yang juga Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kota Ternate ini, menambahkan dengan mengikuti Tournament Bola Voli Wali Kota Cup II Tahun 2023, akan dapat meningkatkan animo masyarakat terutama pada olahraga bola voli dan seluruh kegiatan olahraga secara umum, ” turnamen ini sangat bergensi dengan total bonus Rp 300 juta, diikuti 16 Tim Putra dan 6 Tim Putri dan setiap pertandingan, penonton juga membludak,” tandasnya (man).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.