Tunjangan Jabatan Fungsional 293 ASN Pemkot Segera Dibayarkan

  • Whatsapp

TERNATE, HR – Pemerintah Kota Ternate rencana membayar tunjangan penyetaraan 293 Aparatur Sipil Negara (ASN) dari struktural ke fungsional selama empat bulan di tahun 2024.

Sekertaris Daerah Kota Ternate, Rizal Marsaoly mengatakan, penyetaraan pejabat struktural ke fungsional itu sejauh ini Pemkot melakukan persiapan untuk kenaikan tunjangan itu, mulai empat bulan dari September – Desember 2024 disiapkan anggaran sebesar Rp1,7 milyar untuk kurang lebih 293 ASN. Sementara pada tahun 2025 akan disiapkan sebesar Rp3,8 milyar dan sudah dituangkan dalam RKPD 2025.
Kata dia, penyetaraan struktural dari Rp540.000 kini naik di kisaran Rp980.000 – Rp1.000.000.

“Kita sudah siapkan anggaran ini, kenapa kebijakan ini dieksekusi ini dalam rangka kinerja ASN, nanti Januari 2025 anggarannya sudah ada,” ucapnya, Selasa (30/7/2024).

Sementara, Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Ternate, Samin Marsaoly mengatakan, hasil penyetaraan jabatan dari struktural, ini baru langkah pertama kali. Dengan kondisi keuangan menandakan keuangan Kota Ternate sehat, sehingga itu bisa dibayarkan.

“Harapan ini bisa meningkatkan kinerja ASN yang sudah fungsional, karena selama ini menjadi penantian setelah mereka dari posisi jabatan struktural disetarakan sesuai Permenpan tentang jabatan fungsional maka itu dibayarkan bulan September – Desember 2024 sebanyak 293 orang atas penyetaraan jabatan.

Tambahnya, dengan dibayarkan tunjangan dari struktural ke fungsional, maka budaya kerja dari struktur menjadi fungsional diharapkan membantu peran masyarakat. Ini amanah aturan, maka Pemkot berupaya sesegara mungkin membayar sehingga ada peningkatan kinerja. Sekarang ini pengelolaan pemerintahan berbasis kinerja, sumber daya manusia yang ada hitungannya berbasis kinerja.

“Misalnya, yang tadinya dia jadi kasubag sekarang Analisis Ahli Muda perancang Undang – undang, dengan jabatan struktural Kasubag tunjangan dari Rp540 ribu, tapi setelah disahkan Analisis Muda sebesar Rp980 ribu,” pungkasnya.(nty)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *