Arif Abdul Gani : Pengunaan GeNose di Ternate Belum Ada Petunjuk

  • Whatsapp
Sekretaris tim Satgas Covid-19 Kota Ternate, Arif Abdul Gani

TERNAT,HR–Tim Satgas penanganan Covid-19 Kota Ternate menegaskan belum ada petunjuk atau izin terkait penggunaan alat tes GeNose Covid-9 di wilayah Kota Ternate.

Sekretaris tim Satgas Covid-19 Kota Ternate, Arif Abdul Gani mengatakan, saat dilakukan pengecekan di Pelabuhan Ahmad Yani, ditemukan adanya persiapan penggunaan alat tersebut. Sehingga ia meminta agar penaggung jawab alat tes GeNose untuk datang melapor ke Dinkes Kota Ternate.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, jika ada praktek yang menyangkut dengan Alat Kesehatan (Alkes) maka harus ada rekomendasi dari Dinas Kesehatan (Dinkes).

“Sebab, kami dari Tim Satgas sendiri juga belum menerima pemberitahuan tentang penggunan alat tes diagnostik ini,” kata Arif, saat diwawancarai, Selasa (18/5/2021).

Arif mengaku, tes GeNose memang sudah diberlakukan di beberapa wilayah Indonesia terhadap pelaku perjalanan, seperti di bandara dan stasiun kereta. Itu diketahui sudah diijinkan oleh Dinkes masing-masing. Namum belum untuk wilayah Kota Ternate.

“Di Kota Ternate kan belum. Nanti kalau terjadi apa-apa pada pengguna siapa yang mau bertanggung jawab,” jelasnya

Senada juga disampaikan kepala Dinkes Kota Ternate, Nurbaity Radjabessy. Nurbaity menuturkan bahwa ia belum mengetahui terkait alat tes GeNose Covid-9.

“Saya belum tau soal itu. Karena belum ada edaran dari kementrian kesehatan untuk kita di daerah,” tandas Nurbaity. (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.