LABUHA, HR— Sepertinya program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Halmahera Selatan Usman Sidik dan Ali Bassam Kasuba, salah satunya penataan birokrasi dilingkup pemerintah Halsel benar – benar menjadi prioritas unggulan dalam bekerja.
Hal ini dibuktikan dengan gaya kepemimpinan tegas dan tanggap dalam mengelola birokrasi, salah satunya dengan memerintahkan inspektorat Halsel gerak cepat melakukan audit semua kegiatan hingga surat perintah perjalanan dinas (SPPD) disejumlah SKPD, yang dimulai dari Dinas Penanaman Modal Terpadu Satu Atap (DPMTSP) Halsel.
“Kami perintahkan Inspektorat langsung melakukan audit ditempat SPPD pada DPMTSP dan secepat mungkin dilaporkan ke kami,”tegasnya Senin (31/05/2021), saat apel gabungan di lapangan upacara Kantor Bupati Halsel.
Dengan bersuara lantang, mantan wartawan RCTI itu mengatakan, dimasa kepemimpinannya, tidak ada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang malas dan memperkaya diri, sehingga dinilai penting untuk mengaudit program dan penggunaan anggaran. (echa)