NasDem Halut Gelar Rakerda Susun Strategi Menuju Pemenangan 2024

  • Whatsapp

TOBELO, HR—- DPD Partai NasDem kabupaten Halmahera Utara (Halut) menggelar rapat kerja daerah (rakerda) pertama, membahas sejumlah program strategis di hotel Grand Land Tobelo, Jumat (07/01/2022).
Sekertaris DPD partai NasDem kabupaten Halut, Alfriano Meliseng mengatakan, salah satu agenda adalah untuk membahas strategi pemenangan pemilu legislatif, Pilkadadan pemilu presiden tahun 2024.
“Seperti kita ketahui, tahun 2024 akan diadakan pesta politik secara serentak, baik itu Pileg dan Pilkada dan Pilpres, karena itu, bagaimana persiapan kita menghadapinya,” katanya.
Menurutnya, pada rakerda ini juga akan menetapkan program konsolidasi organisasi menuju suksesi tahun 2024. “Fokusnya bagaimana konsolidasi partai, baik tingkat provinsi, kabupaten sampai ke tingkat desa,” katanya.
Dia menyebutkan Rakeda ini dihadiri ketua DPW partai NasDem Maluku Utara, Achmad Hatari bersama sekertaris dan jajaran pengurus DPW, juga ketua DPD partai NasDem Halut, Muchlis Tapi Tapi, ” Sementara peserta kegiatan tersebut dihadiri oleh ketua dan sekretaris dari masing-masing DPC Partai NasDem serta pengurus DPD partai NasDem Halut,” tandasnya (man).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *