TOBELO, HR— Bupati kabupaten Halmahera Utara, Frans Manery menghadiri sekaligus membuka secara resmi kegiatan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) ke-XII tahun 2023 tingkat Kabupaten di Sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Halmahera Utara desa Gorua Utara Kecamatan Tobelo Utara, Sabtu (20/05/2023). Dengan Tema ” Melalui Seleksi Tilawatil Qur’an kita Galakkan keharmonisan dalam keberagaman “.
Pembukaan acara tersebut dihadiri, Wakil Bupati Halmahera Utara Muchlis Tapi Tapi, Kepala Kantor Kementerian Agama, Halut Yamin L. Tjokra, Kepala Kejari Halmahera Utara Muhammad Ahsan Thamrin, Kasdim 1508/Tobelo Mayor Inf.Rusmin Nuryadin, Ketua MUI Halmahera Utara, Husen Horu, Para pimpinan SKPD Halmahera Utara, Para Anggota DPRD Halmahera Utara Para Kepala KUA se-Halmahera Utara, Para camat se-Halmahera Utara, Para Kades se-Kecamatan Tobelo Utara serta para kafilah.
Bupati Halmahera Utara, Frans Manery menyampaikan penyelenggaraan kegiatan STQ ini merupakan suatu kegiatan spritual yang mana dapat menumbuhkan dan memahami nilai-nilai Al-Qur’an, “Saya tekankan kepada umat muslim dapat menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup.” Katanya.
Bupati dua periode ini berharap kepada orang tua dapat mendidik anak-anak dalam bidang keagamaan sehingga bisa mengantisipasi pengaruh perkembangan globalisasi saat ini yang semakin modern. ” Marilah kita saling menjaga hubungan yang baik dan saling menghormati dalam kerukunan antar umat beragama di daerah ini.” harapnya.
“Kegiatan STQ ini sebagai ajang silaturahmi antar Kafilah dan masyarakat yang beragama lain sehingga terciptanya kedamaian di daerah yang kita cintai ini.” Sambungnya.
Sebelumnya, Ketua Lembaga Pendidikan dan Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPPTQ) kabupaten Halmahera Utara dan juga sebagai Wakil bupati, Muchlis Tapi Tapi melantik Dewan Pengawas dan Dewan Hakim yang di tandai dengan pemasangan toga secara simbolis.
Dalam sambutannya, Ketua LPTQ Halmahera Utara mengatakan kegiatan ini awanya direncanakan di selenggarakan di Kecamatan Kao Barat akan tetapi beberapa kali melakukan kunjungan dan berbagai pertimbangan maka dengan kesepakatan bersama di pindahkan di Kecamatan Tobelo Utara. ” Harapan saya kepada Dewan Hakim dapat bekerja dengan baik dan jujur sesuai dengan apa yang menjadi tugas dewan hakim sehingga para anak-anak kita bisa mengikuti STQ tingkat Provinsi Maluku Utara dan dapat mengharumkan nama daerah ini di tingkat provinsi.” Ujarnya.
Sementara itu, Kepala Kantor Kementrian Agama Halmahera Utara, Yamin L Tjokra menyebutkan kegiatan seperti ini memang sudah tidak asing bagi seluruh umat islam di daerah ini, karena kegiatan ini dilakukan setiap tahun dan menjadi barometer untuk mengukur kemampuan anak-anak kita dalam penguasaan dan pemahaman terhadap nilai-nilai Al-Qur’an, ” Harapan kami agar kegiatan STQ ini jangan kita jadikan sebagai kegiatan seremonial belaka, akan tetapi kita jadikan kegiatan ini sebagai momentum untuk mendorong dan meningkatkan pengetahuan dan pemahaman anak-anak kita terhadap nilai-nilai Al’quran.” Tandasnya (man).