Bawaslu Halut Paparkan Hasil Pengawasan Kampanye Pilkada, Ada Temuan Dugaan Pelanggaran Netralitas PNS di Malifut

  • Whatsapp

TOBELO, HR — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Halmahera Utara memaparkan hasil pengawasan terhadap pelaksanaan kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.

Kordiv Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa. Bawaslu Halmahera Utara, Jenfanher Lahi saat ditemui mengatakan pentingnya pengawasan terhadap proses kampanye yang tengah berlangsung.

” Kami terus memantau jalannya kampanye pilkada serentak ini. Sampai sejauh belum ada laporan dari masyarakat atau peserta terkait dengan dugaan pelanggaran dimasa kampanye, kami punya mading jika ada laporan kami akan informasikan, tapi sampe sejauh ini belum ada.” kata Jenfanher Lahi, Sabtu (05/10/2024).

Jenfanher menuturkan, Bawaslu telah menerima laporan hasil pengawasan dari jajaran ditingkat kecamatan, bahwa ada temuan dugaan pelanggaran Netralitas di kecamatan Malifut dan akan direkomendasikan ke BKN. Bawaslu juga telah menindaklanjuti informasi dugaan pelanggaran Kabag Kesra melakukan bagi- bagi BBM gratis, ” Kami akan melakukan penelusuran dan hasil penelusuran kami dalami terkait hal ini.” ucapnya.

Lebih lanjut Jenfanher menghimbau kepada ASN dan kepala desa serta BPD dan perangkat desa untuk tetap menjaga netralitas selama masa kampanye.

” Kami Bawaslu menginginkan proses pemilihan ini berjalan sesuai maksud Undang-Undang serta kami ingin meningkatkan kualitas demokrasi di Halmahera Utara yang lebih baik lagi.” tandasnya (man).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *