Ini Kata Wamen PUPR Saat Tinjau Kali Tiabo

  • Whatsapp

TOBELO,HR—– Wakil Menteri (Wamen) Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat (PUPR) John Wempi Wetipo, memantau langsung jalan poros Galela-Loloda Utara, tepatnya di kali Tiabo desa Ngidiho kecamatan Galela Barat kabupaten Halmahera Utara, Jumat (29/01/2021) sekira pukul 08:00 WIT.

Jalan poros Galela-Loloda tersebut rusak parah akibat di terjang banjir bandang beberapa waktu lalu.

Wamen PUPR berjanji, Kementerian PUPR akan memperbaiki dan merehabilitasi sejumlah infrastruktur yang rusak akibat bencana banjir di Kabupaten Halmahera Utara.

Wakil Menteri Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat, John Wempi Wetipo menuturkan bahwa  infrastruktur yang rusak akibat banjir termasuk jembatan yang menghubungkan jalur tranportasi antara kecamatan Galela dan kecamatan Loloda Utara dalam waktu dekat ini sudah harus di bangun. “Besok semua material dan kerangka jembatan sudah di geser dari Sofifi ke Galela, sehingga awal bulan Februari sudah bisa di kerjakan,” tegas Wamen PUPR,John Wempi Wetipo, saat meninjau Kali Tiabo, Jumat, (29/01/2021).

Sementara itu, Bupati Halmahera Utara, Frans Manery, menyampaikan apresiasi kepada pemerintah pusat melalui Kementerian PUPR, yang begitu cepat mengambil langkah turun langsung ke Halmahera Utara untuk meninjau berbagai kerusakan akibat bencana alam banjir bandang.” Saya ucapkan terima kasih kepada pak Wamen PUPR, yang meninjau lokasi bencana banjir,” kata Bupati Halut.

Menurut bupati, sebelumnya Menteri Sosial Tri Rismaharini juga mengunjungi Halut dan bertemu langsung dengan para korban banjir sekaligus memberikan bantuan kepada pengungsi dan pemerintah Halut . ” Ibu Mensos, juga bersedia untuk merelokasi 300 rumah warga masyarakat desa Roko kecamatan Galela Barat yang  terdampak banjir bandang,” tandasnya (mn)

Pos terkait

"width="970" /> "width="970" />

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.