Hari Ini Pemda Halmahera Utara Cairkan THR

  • Whatsapp

TOBELO, HR—- Kabar gembira untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Halmahera Utara
Pasalnya, mulai hari ini, Senin (25/04/2022) Tunjangan Hari Raya (THR) atau gaji 14 mulai dicairkan.
” Mulai hari ini, Pemda Halmahera Utara mulai membayar THR atau gaji 14, dan diterima utuh tidak ada potongan, ” Kata Juru bicara Pemkab Halut, Deky Tawaris, Senin (25/04/2022).
Menurut Kadis Kominfo Halut, PNS lingkup Pemda Halut menyampaikan apresiasi kepada bupati, wakil bupati, Sekda serta seluruh bagian keuangan yang telah bekerja keras sehingga THR dapat di cairkan lebih awal, ” Di Maluku Utara, Pemda Halut yang pertama cairkan THR, diharapkan teman-teman PNS yang melaksanakan Idul Fitri dapat memanfaatkan dengan baik,” ujarnya.
Sebelumnya Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (DPKAD) Halmahera Utara. Mahmud Lasidji memastikan
Tunjangan Hari Raya untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkup Pemerintah Kabupaten Halmahera Utara bakal di terima pada Senin (25/04/2022) mendatang.
Lasidji menjelaskan, pembayaran THR tersebut kepada 3 ribu lebih pegawai dengan total anggaran sebesar Rp.14,8 miliar berdasarkan peraturan Bupati.
“Sudah ada edaran Perbup, hari senin di minggu terakhir sebelum cuti bersama sudah bisa dicairkan anggaran THR” ucapnya.
Seperti diketahui Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menyampaikan Pemerintah daerah ( Pemda ) diminta membayarkan tunjangan hari raya ( THR ) paling cepat 10 hari kerja sebelum tanggal Hari Raya Idul Fitri. Sedangkan untuk gaji 13 paling cepat dibayarkan pada Juli 2022.
Instruksi ini tercantum dalam Surat Edaran (SE) Nomor 900/2069/SJ268/444/SJ tentang Pemberian Tunjangan Haru Raya dan Gaji Ketiga Belas yang Bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2022 yang telah ditandatangani oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian (man).

Pos terkait

"width="970" /> "width="970" />

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.