PKS Mulai Kick Off Pilkada 2024, DPD PKS Halsel Buka Penjaringan dan Penyaringan Calon Kepala Daerah

  • Whatsapp

LABUHA,HR— Partai keadilan sejahtera (PKS) rasmi memulai kick off tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 di seluruh indonesia. Sebagaimana di sampaikan ketua DPD PKS Halmahera Selatan Husni Salim yang didampingi Sekretaris Iksan Kalesarang kepada wartawan saat menghadiri upacara HUT RI ke – 78 di lapangan Asombang Halsel.

Kata Ketua Husni, DPD PKS Halsel mulai membuka penjaringan terhitung mulai pekan depan hingga November 2024 mendatang.

“Kick Off Pilkada ini menandakan secara resmi dimulainya proses penjaringan, penyaringan, dan seleksi calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah yang akan diusung oleh PKS pada Pilkada 2024. Halsel sendiri sudah dibuka hari ini hingga November,”jelasnya.

Ditanya syarat mutlak yang dipatok partai berwarna orange itu, Ketua Husni mengaku pihaknya tidak memberi syarat khusus hanya saja bisa memiliki rekam jejak pidana atau berbenturan dengan Hukum.

“Insya Allah pekan depan sudah star, aturan umum jelas harus bersih dari kriminal,”tegasnya.

Ditanya figur yang dijagokan PKS, Husni mengaku Wakil Bupati Hasan Ali Basam Kasuba masih terbaik, ujarnya menutup wawancara. (echa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.