Jangan Lewatkan, 25.763 Loker Dibuka di Job Fair Kota Ternate 2023

  • Whatsapp
Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Ternate, Nuraini Nawawi

TERNATE, HR – Pemerintah Kota Ternate mengadakan bursa kerja (Job Fair) dengan tema “Tangguh Bersinergi: Menuju Ternate Andalan” pada tanggal 26-27 Juni 2023, untuk menyerap pencari kerja yang meningkat pasca lebaran dan momentum kelulusan sekolah.
Buktinya, pendaftar yang sudah mendaftar melalui link https://lentera-disnaker.ternatekota.go.id sudah mendekati 1.000 orang.

Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Ternate, Nuraini Nawawi saat dikonfirmasi, Kamis (22/6/2023) mengatakan, pameran bursa kerja (Job Fair) 2023 diikuti oleh 20 perusahan dengan jumlah lowongan kerja 25.763 termasuk disabilitas 5 orang.

“Pendaftaran bisa melalui link https://lentera-disnaker.ternatekota.go.id atau dapat melalui aplikasi Lentera Bursa Kerja Ternate di Play Store dan ke WhatsApp 082190643773 tanpa dipungut biaya. Sedangkan tempat acara sendiri akan dilaksanakan pada tanggal 26-27 Juni 2023, bertempat di Gedung Jati Hotel,” bebernya.

Kata Nuraini, untuk daftar lowongan kerja pamera bursa 2023 rinciannya yakni, Indonesia Weda Bay Industrial Park dibuka kualifikasi pendidikan Strata 1 (S1), SMA Sederajat dan semua jenjang pendidikan dengan jumlah loker 25.144. Sedangkan, PT Halmahera Jaya Feronikal kualifikasi pendidikan SMP dan SMA Sederajat sebanyak 213 loker, PT Widi Utama Indonesia, TBK kualifikasi pendidikan semua jenjang pendidikan, SMA, SMK D3, S1 sebanyak 160 ditambah difabel 5 orang.
Selain itu, PT Bintang Muara Kieraha (Muara) kualifikasi pendidikan SMA Sederajat sebanyak 10 orang, PT Indomarco Prismatama kualifikasi SMA Sederajat berjumlah 13 orang, PT Surya Intan Harmon kualifikasi pendidikan SMA berjumlah 9 loker, PT Makmur Utama Kencana kualifikasi pendidikan SMA Sederajat berjumlah 6 orang, Dua Sekawan Supermarket berjumlah 13 loker, PT Gamalama Teknologi Mandiri kualifikasi SMA Sederajat, S1 Informatika dan S1 berjumlah 2 orang, PT Saraniaha Megahkerta sebanyak 7 orang, Hotel Sahid Bella 6 loker, PT KB Finansia Multifinance (Kredit Plus) loker berjumlah 21 orang, PT Makassar Megaputra Prima sebanyak 5 orang, PT World Innovative Telecommunication berjumlah 10 orang, PT Berkarya Abadi Selalu sebanyak 51 loker.

Sambungnya, Pat Prima Karya Sarana Sejahtera berjumlah 50 loker, Bakmi Naga Restoran berjumlah 12 orang, California Fried Chicken jumlah loker 19 orang, PT Nipseq Paint And Chemicals berjumlah 6 orang dan PT Bintang Utama Jaya Makmur sebanyak 1 orang. (nty)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.