Besok, Vaksin Sinovac Covid-19 Tiba di Halut

  • Whatsapp
Kepala Dinas Kesehatan Halmahera Utara, Muhamad Tapi Tapi

TOBELO, HR—–Sebanyak 1.920 Val vaksin Sinovac Covid-19 asal China akan tiba di Kabupaten Halmahera Utara (Halut), Rabu (28/01/2021) besok.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Halmahera Utara, Muhamad Tapi Tapi mengatakan, kedatangan vaksin Sinovac Covid-19 di Halut akan dikawal oleh anggota Polres Halut, ” Anggota polisi sudah berangkat ke Ternate untuk mengawal vaksin sinovac Covid-19,” kata Kadiskes Halut, Muhamad Tapi Tapi, Rabu (27/01/2020).

Menurut Muhamad, setibanya vaksin sinovac Covid -19 di Kabupaten Halut akan disimpan di gudang farmasi sebelum didistribusikan.” Vaksin Covid-19, akan di distribusi dari jam 08.00 wit, sampai di Halut, kemudian kami simpan di gudang farmasi Dinkes,” ungkapnya.

Muhamad menjelaskan, dari jumlah kiriman tersebut akan disuntikan kepada pejabat utama di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halut  sebanyak 10 dosis. Sisanya akan disuntikan kepada tenaga kesehatan (nakes) 986 untuk nakes. “Untuk 10 pejabat akan dilakukan penyuntikan termasuk pimpinan DPRD sesuai Juknis dari Mendagri, kemudian Nakes yang ada di puskesmas, dan RSUD,” jelasnya.

Dikatakannya, dilakukan penyuntikan terlebih dahulu dilakukan pemeriksaan kesehatan, jika ada yang sudah terkonfirmasi positif Covid tidak dilakukan penyuntikan vaksin, ” Begitu juga bagi usia 16 tahun dan diatas 60 tahun tidak lagi di vaksin,” ujarnya.

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Halut, tambah Muhamad rencananya dilakukan awal bulan Februari.” Ini untuk penyuntikan vaksin Covid tahap pertama, tahap berikut TNI, Polri dan pelayan publik serta stakeholder sebanyak 10 orang,” tandasnya (mn)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.